PT. BPD Sumatera Barat (BANK NAGARI)
NO
|
POSISI
|
KODE
|
PROGRAM STUDI
|
1
|
Teller
|
TL
|
Lulusan D-III semua Jurusan
Lulusan
SMU /MAN (Semua Program Study)
Lulusan SMK (Program Studi
Manajemen Bisnis dan Perbankan)
|
2
|
Costumer Service
|
CS
|
Lulusan D-III semua Jurusan
Lulusan SMU/MAN (Semua
Program Study)
Lulusan SMK (Program Study
Manajemen Bisnis dan Perbankan)
|
A. PERSYARATAN
- Laki-laki/Wanita.
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berpenampilan menarik dan berkepribadian baik
- Untuk Pendidikan SMA/MAN/SMK dengan rata-rata STTB/Ijazah 7 dan untuk Pendidikan Diploma III (D3) dengan IPK minimal 2,50 (skala 4)
- Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama 3 (tiga) tahun terhitung ditetapkan sebagai Pegawai Trainee
- Usia minimum 18 (delapan belas) tahun dan maksimum 22 (dua puluh dua) tahun pada tanggal 1 Nopember 2012
- Mampu mengoperasikan komputer
- Tinggi badan minimal 155 cm untuk wanita dan minimal 160 cm untuk pria
- Bersedia menjalani ikatan dinas selama 4 (empat) tahun terhitung ditetapkan sebagai Pegawai Trainee.
- Berbadan sehat (jasmani dan rohani) dan tidak cacat tubuh yang dinyatakan dengan Surat Hasil Pemeriksaan dari Rumah Sakit Pemerintah.
- Bersedia ditempatkan di wilayah kerja Bank.
- Bersedia menandatangani surat perjanjian kerja dengan Bank
- Tidak pernah terlibat dalam suatu gerakan yang menentang Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah Republik Indonesia ;
- Tidak terlibat penggunaan obat-obat terlarang dan/atau psikotropika dan zat adiktif lainnya.
- Tidak pernah diberhentikan “ Dengan Tidak Hormat “ sebagai pegawai pada instansi pemerintah maupun swasta, dan
- Syarat lainnya sesuai dengan kualifikasi pekerjaan Teller dan Customer Service.
B. KETENTUAN & TATA CARA PENYAMPAIAN LAMARAN
1. Berkas Pendaftaran
- Surat lamaran ditulis tangan dengan tinta hitam dan dibubuhkan tandatangan pelamar, ditujukan kepada : PT. Bank Pembangunan Daerah Sumatera Barat Up. Panitia Penerimaan Calon Pegawai Tahun 2012
- Foto copy Ijazah berikut daftar nilai dan NEM atau transkrip nilai yang telah dilegalisir
- Pas foto berwarna terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 (dua) lembar
- Foto seluruh badan berwarna terbaru ukuran postcard dengan pakaian sopan dan rapi sebanyak 2 (dua) lembar
- Foto copy KTP yang masih berlaku
- Asli daftar riwayat hidup
- Surat Keterangan Pencari Kerja dari Disnasker
- Surat keterangan berkelakuan baik dari Kepolisian (SKCK).
2. Pengiriman Berkas Lamaran
Berkas lamaran wajib diantar langsung oleh pelamar ke Kantor Cabang terdekat tempat domisili pelamar sbb:
Berkas lamaran wajib diantar langsung oleh pelamar ke Kantor Cabang terdekat tempat domisili pelamar sbb:
NO
|
KANTOR
|
ALAMAT
|
1
|
Kantor Pusat qq Divisi SDM
|
Jl. Raya
By Pass Pegambiran Padang
|
2
|
Kantor Cabang Payakumbuh
|
Jl. Sudirman No. 17 A
Payakumbuh
|
3
|
Kantor Cabang Bukittinggi
|
Jl. Yos Sudarso No. 2
Bukittinggi
|
4
|
Kantor Cabang Solok
|
Jl. KH Ahmad Dahlan No. 165
Solok
|
5
|
Kantor Cabang Pariaman
|
Jl. Sudirman No. 25 Pariaman
|
6
|
Kantor Cabang Painan
|
Jl. Mohd. Hatta No. 15 Painan
|
7
|
Kantor Cabang Pulau Punjung
|
Jl. Lintas Sumatera Pulau
Punjung
|
8
|
Kantor Cabang Simpang Empat
|
Jl. Pasaman Baru No. 11
Simpang Empat
|
9
|
Kantor Cabang Pekanbaru
|
Jl. Sudirman No. 337
Pekanbaru
|
10
|
Kantor Cabang Jakarta
|
Jl. Melawai Raya No. 19 A
Jakarta
|
- Jadwal penyampaian berkas lamaran setiap hari kerja dimulai tanggal 29 Oktober – 02 Nopember 2012 pukul 09.00 – 15.00 WIB Berkas lamaran dimasukkan dalam amplop berwarna cokelat dengan menuliskan posisi yang dituju pada amplop sebelah kanan atas.
- Hanya pelamar dengan kualifikasi terbaik yang akan dipanggil dan akan di-ikutsertakan dalam proses tahapan selanjutnya.
- Proses seleksi menggunakan SISTEM GUGUR dan Keputusan seleksi bersifat MUTLAK serta tidak dapat diganggu-gugat.
- Pengumuman Pemanggilan untuk Seleksi Tahap Pertama akan dimuat di Koran Lokal dan Kantor Bank Nagari.
- Permohonan yang telah diserahkan oleh pelamar tidak dapat dikembalikan dan menjadi milik Bank Nagari.
Pengumuman nama-nama yang lulus administrasi dan waktu pelaksanaan test performance.
Silahkan dilihat pada situs resmi Bank Nagari di : http://www.banknagari.co.id